Saturday, August 8, 2015

FEELING LONELY?

Ada saatnya sebagai manusia kita merasa jenuh, lelah, tertekan, dan depresi tanpa sebab yang jelas. Terkadang sebuah masalah kecil yang sepele bisa menjadi masalah baru yang sangat besar. Walaupun dididik dengan baik oleh keluarga yang percaya akan penyertaan Tuhan sepanjang hidup, kita tetap membutuhkan seseorang yang betul-betul nyata disamping kita. Yang bisa menghibur, menguatkan, dan selalu mendukung. Kadang kita merasa sangat kesepian sementara dikelilingi oleh keramaian. Saya termasuk orang yang sering sekali merasa kesepian. Tidak perduli seramai apa disekeliling, saya selalu merasa sulit beradaptasi. Apalagi ketika memiliki teman dekat yang ternyata tidak bisa mengerti diri saya. Entah kenapa tiiba-tiba dia menjauh tanpa sebab. Pikiran positif saya mulai berkurang karena mendengar alasannya yang rasanya kurang pas ketika saya tanya. Atau ketika pendapat kita mulai jauh berbeda dengan yang lain. Satu hal yang paling tidak saya sukai adalah ketika perbuatan atau pekerjaan yang susah payah saya kerjakan dengan sepenuh hati dianggap salah oleh satu satunya orang yang diharapkan dukungannya. Saya akan merasa dikucilkan, dihianati, tidak berarti dan tentu saja depresi. Biasanya hal seperti ini membuat saya berdoa lebih lama... (Tapi sebelum berkata amin biasanya saya sudah tertidur... ^_^ )
Kalau sudah begini saya kan terbangun, mencoba berdoa lagi, tapi hasilnya selalu tidak sama. perasaan saya tidak seberat tadi, atau saya akan terlalu sibuk dengan rutinitas saya sehingga saya tidak bisa larut dalam perasaan saya lagi.... Tapi perasaan kesepian itu tetap ada... Sulit sekali rasanya memperoleh seseorang yang bisa mengatakan pada kita bahwa semuanya akan baik-baik saja... paling tidak kita ingin sekali ada yang memperhatikan kita, memberikan kita waktunya, someone who show us that he cares.... Seseorang yang dengan tulus ada disisi dan mendukung kita apa adanya, memegang tangan kita dan memberi semangat.

Ada saatnya saya juga merasa begitu putus asa, kehilangan arah dan tujuan... dan disaat mengharapkan dorongan untuk kembali semangat, justru saya diberi tekanan hingga rasanya ingin mati saja.... atau sebaliknya lebih baik hidup sendiri saja, tanpa ada yang menekan atau mengatur hidup .. Kadang saya ingin tau, apakah hanya saya yang selalu merasa seperti ini atau ada juga orang lain yang merasakan hal yang sama...

Satu satunya cara untuk mengetahuinya adalah lakukanlah apa yang kita ingin orang perbuat terhadap kita... Berikan sayap pada orang2 yang kita sayangi agar mereka bisa terbang, katakan bahwa kita perduli, berikan mereka alasan untuk tinggal.. jadilah motivator yang baik, jangan patahkan semangatnya... dukunglah mereka...

." Everyone need a shoulder to cry on... everyone need a friend to rely on... And when the whole world is gone they're not be alone cause we'll be there"...