Saturday, March 21, 2020

Eternal Love Of Dream (Pillow Book)


Film yang judul aslinya adalah : 三生三世枕上, atau dikenal juga dengan judul: 三生三世枕上書 , San Sheng San Shi Zhen Shang Shu , Three Lives, Three Worlds, The Pillow Book , Eternal Love, The Pillow Book. Sering dikenala dengan sebutan Pillow Book saja, atau disingkat PB.

Ini adalah film terbaru yang saya tonton di tahun 2020. Film ini bisa dibilang lanjutan dari seri pertamanya, Eternal Love Three Lives, Three Worlds, Ten Miles of Peach Blossom yang sempat jadi jawara di tahun 2017 lalu.
                    
Kali ini sutradaranya adalah : Chu Yui Bun dan  Hsuan Yang. Meski genre-nya Adventure, Friendship, Historical, Romance, Wuxia, Drama, Fantasy, Melodrama, dan Supernatural, saya tetap merasakan sentuhan komedi yang cukup menggelitik. Hampir seluruh adegan lucu itu berhubungan dengan Dong Hua. Interaksinya yang menggelitik dengan Lian Song dan Si Ming, ditambah Yan Ci Wu, film ini jadi terasa segar, berbeda dari film pendahulunya.

Sebagai screenwriters, Tang Vivien, Hu Ya Ting, Huang Shan Shan, dan Liang Zhen Hua sepertinya ingin memberikan sentuhan baru yang bisa membuat penonton tidak hanya baper, tapi juga hanyut dalam adegan-adegan heroik Bai Feng Jiu.

Film ini tayang sejak 22 Januari 2020 sebanyak 56 episode, setiap Kamis, Jumat, dan Sabtu di WeTv. Ini adalah kisah tentang obsesi ratu Qing Qiu, rubah merah berekor sembilan Bai Feng Jiu, yang diperankan oleh artis cantik Dilraba Dilmurat. Dia lahir di bulan September dengan tanda lahir berupa bunga Phoenix di dahinya. Dia adalah satu-satunya ratu termuda di Qing Qiu, sekaligus satu-satunya rubah merah berekor sembilan. Dia juga wanita tercantik kedua setelah Bai Qian, bibinya yang dikenal dengan rubah putih berekor sembilan. Kepribadiannya yang manja dan sulit diatur serta kekanakan hanya diperlihatkannya pada orang-orang terdekat.

Selama dua ribu tahun, Feng Jiu sudah jatuh cinta kepada dewa kuno kerajaan langit Dong Hua Di Jun, yang diperankan oleh aktor tampan Vengo Gao. Dong Hua sering dikenal sebaagai Di Jun, gelar yang hanya dimiliki oleh beberapa dewa kuno terkenal dan paling dihormati. Sebagai kaisar pertama Kerajaan Langit yang menyatukan dunia, setelah menyerahkan takhta pada penerusnya, Dong Hua yang dikenal sebagai ensiklopedia Buddhis menjalani kehidupan santai dan tidak ingin ikut campur perkara duniawi.
Dong Hua yang lahir dari Laut Biru Tanah Timur, bukan Dewa dan bukan Iblis, bergelar “Brilian dari Timur.” Meski diadopsi oleh keluarga Zhi He, dia tidak pernah mengenal cinta keluarga sejati. Dia juga tumbuh di masa perang sehingga membuatnya menjadi pria dingin. Walau pembawaannya tenang, Dong Hua memiliki lidah yang tajam dan berbisa. Dia juga sangat percaya diri, bersikap semaunya, dan tidak tahu malu dengan moral atau tindakannya.
Kisah cinta mereka diawali dengan Feng Jiu yang sedang berkultivasi sendirian di hutan belantara, lalu diserang oleh binatang buas, dan diselamatkan oleh Dong Hua. Pertemuan itu begitu membekas dalam hati Feng Jiu. Untuk membayar hutang budi, dia mengikuti Dong Hua ke dalam pertempuran, berniat ingin menolong saat diperlukan.

Perasaannya terhadap Dong Hua berevolusi menjadi cinta. Tetapi, seperti yang sudah-sudah,  Dong Hua tidak menggubris. Dewa kuno itu sepertinya sudah lupa apa itu cinta. Jadi, Feng Jiu harus puas tinggal di sisi Dong Hua sebagai rubah peliharaannya saja.

Setelah beberapa waktu, Dong Hua yang dijodohkan dengan putri Kerajaan Iblis Merah, Ji Heng (Angel Liu), melangsungkan pernikahan. Feng Jiu yang kecewa dan terluka akhirnya kembali ke Qing Qiu tanpa mengetahui apa yang terjadi di Kerajaan Langit. Begitu mendengar Dong Hua pergi ke dunia manusia, Feng Jiu segera menyusul. Dia mengabaikan nasihat Si Ming, sehingga mengakibatkan kematian Ye Qing Di.    
Meski misi Dong Hua untuk mengalami kepahitan cinta berhasil, Feng Jiu tetap merasa bersalah pada Ye Qing Ti. Setelah dia mendengar buah suci di lembah Suku Bersayap yang bisa membangkitkan orang yang sudah meninggal, dia pun berusaha untuk mengambil buah itu.
Tetapi, Feng Jiu justru terjebak dalam dunia mimpi Putri Suku Bersayap Ah Lan Ruo. Dong Hua yang mulai menyadari perasaannya, menemukan cara untuk menyelamatkan Feng Jiu. Dia ikut masuk ke dalam dunia mimpi dan rela kehilangan kekuatannya sampai 90%.

Image result for pillow bookKisah cinta yang tidak mulus dan tragis ini tetap menyimpan banyak hal manis dan indah. Kesuksesan drama ini juga tidak terlepas dari nama besar Dilraba Dilmurat, dan ketampanan Vengo Gao. Selain mereka, banyak artis dan aktor tampan terkenal yang ikut memeriahkan film ini. Ada Baron Chen sebagai Zhe Yan, Liu Ruilin sebagai Yang Chi Wu, Liu Yuxin sebagai Ji Heng, Yuan Yu Xuan sebagai Cheng Yu, Huang Jun Jie sebagai Pangeran ke empat Kerajaan Rubah Qing Qiu, Dylan Kuo sebagai Su Mo Ye, Zhang Wen sebagai Miao Luo, Faye Wang sebagai Zhi He, dan masih banyak lagi. Ada juga wajah lama dengan peran sama seperti James Li sebagai Lian song dan Lawrence Wang sebagai Si Ming.






































Tuesday, March 3, 2020

MY GIRLFRIEND IS ALIEN

Film ini punya judul asli 外星女生柴小七  atau dikenal juga dengan  Wai Xing Nu Sheng Chai Xiao Qi, Alien Girl, Chai Xiao Qi.
Film asal China yang di sutradarai oleh Deng Ke dengan genre komedi, roman, dan fantasi ini nggak beda jauh dengan cerita-cerita sekarang yang suka melibatkan CEO. Nggak tanggung-tanggung, Bie Thassapak Hsu yang dipilih untuk memerankan Fag Leng, CEO keren dengan body yahud. Sempat pake acara buka baju segala, biar pada takjub!

Ditambah lagi sama akting dan penampilan Wan Peng sebagai Chai Xiao Qi, alien imut yang polos dan kocak serta Wang You Jun yang berperan sebagai sahabat Xiao Qi, Fang Lie, adik sekaligus saingan berat Fang Leng, film ini jadi salah satu film wajib buat para penggemar komedi romantis.
Drama 28 episode yang tayang tanggal 19 Agustus-24 September dengan Tencent Video sebagai original networknya mendapat nilai 8.4 di MyDramaList.
Bercerita tentang seorang gadis dari galaksi lain yang bertemu dengan CEO sombong dan amnesia setiap turun hujan. Lucunya, dia cuma  lupa sama cewek aja.
Berasal dari planet Cape Town, Chai Xiao Qi tertahan di Bumi setelah secara tidak sengaja, lalu kehilangan alat pelacak.  Dia bukan hanya alien biasa. Setiap menghirup hormon pria, Xiao Qi jadi mabuk, seperti orang kena narkoba, jadi bawaannya pengen nempel terus sama cowok itu.  Untuk bertahan hidup di antara manusia, Chai Xiao Qi mengandalkan kemampuan gaibnya supaya bisa keluar dari berbagai masalah.

Sementara itu, Fang Leng adalah CEO sombong yang menderita amnesia heteroseksual setiap kali hujan. Jadi setiap hujan dia akan melupakan para wanita di sekitarnya. Keunikan hubungan Chai Xiao Qi dan Fang Leng ini jadi tontonan yang seru, romantis, dan penuh tawa.
simak aja thrailernya:







Thursday, February 27, 2020

Unique Lady

Film ini pernah saya bahas di timeline Facebook. Kisah time travel yang cukup menghibur, tayang pada 17 Januari -23 Februari 2019 di network IqiYi, China. Film yang dikenal juga dengan judul 绝世千金 Lascivious Lady , Jue Shi Qian Jin , 好色千金 , Hao Se Qian Jin , 絕世千金 , Jueshi Qianjin , lust for gold , 绝世千金 第一季 , Peerless Gold
Film yang disutradarai oleh Yuen Tak ini punya genre Action, Historical, Comedy, Romance, dan Fantasy yang dikemas untuk penonton usia lima belas tahun ke atas.

Lin Luo Jing yang diperankan oleh Zheng Qiu Hong, adalah seorang remaja pecinta game yang tanpa sengaja masuk ke dalam permainan, menjadi putri perdana menteri yang telah dijodohkan dengan pangeran arogan dan sombong tapi ganteng, Zhong Wu Mei (simon Gong).
Selain Wu Mei, Luo Jing juga bertemu dengan tiga pemuda cantik lain (What is beautiful in bahasa Indonesia? Kayaknya cakep, keren, dan ganteng belum bisa mewakili). Ada Dewa Pedang yang anggun, lembut dan perhatian Jiang Xuan Yu (Yu Kai Ning), pengawal kaisar yang ternyata juga seorang pangeran dari Persia Liu Xiu Wen (Alen Fang), dan pria kaya yang fashionable, romantis, tapi tukang main Jin Chen (Qiu Hao Xuan). Luo Jing bisa kembali ke dunianya setelah menemukan cinta sejati.


Nah, siapakah dari keempat cowok ganteng yang berhasil jadi cinta sejatinya Lin Luo Jing? Soalnya, nggak boleh dapet empat-empatnya.
Pemain yang ganteng-ganteng dan cantik ini memang menghibur. Apalagi kalau lagi butuh pemandangan indah. Hehe
Adegan episode satu aja udah kocak, bikin para penggemar kisah komedi-romantis nggak bisa move on, deh. Film ini dapet nilai 7.9 dari 10 di MyDramaList.
Silakan cari sendiri filmnya.   





Tags: Reverse-Harem, Love Square, Marriage, Arranged Marriage, Secret, Jealousy, Hidden Identity, Magic, Hate To Love, Enemies To Lovers

Monday, January 27, 2020

SWEET DREAMS


Film ini punya judul asli 一千零一夜, Yi Qian Ling Yi Ye, Di kenal juga dengan nama One Thousand and Ond Night (1001 Nights).
Seperti namanya, 1001 Malam yang selalu identik dengan mimpi dan dongeng, film dengan 48 episode ini menceritakan tentang kekuatan mimpi. Film yang di sutradarai oleh Qian Jing Jing dan tayang pada 25 Juni – 23 Juli 2018 ini berhasil meraih nilai 7,9 di MyDramalist.
Dengan mengangkat tema fantasy, romance, dan comedy, sebenarnya film ini bisa dimasukkan dalam kategori usia 13 taun ke atas. Sayangnya, film ini juga memiliki nuansa bisnis yang cukup rumit dan mengandung sedikit masalah psikologi yang rasanya kurang bisa dipahami oleh mereka.

taken from Rakuten Viki
Film ini memang bertaburan bintang besar. Ada si cantik Dilraba Dilmuat, artis yang sedang booming dengan perannya sebagai Bai Feng Jiu di film Ten Miles dan sekarang sedang tayang sekuelnya, Pillow Book. Dalam film ini dia mendapat peran utama sebagai Ling Ling Qi, gadis muda baik hati yang suka menolong, dan terobsesi pada seorang floris terkenal, Bo Hai. Rasa sukanya pada Bo Hai membuat Ling Qi rela mengikuti ujian masuk berkali-kali agar bisa bekerja di tempat pria itu. Tetapi, rasa suka Ling Qi terhadap Bohay membuatnya tidak bisa mengendalikan diri sendiri, dan berdampak pada pekerjaannya.   

Bo Hai sendiri diperankan oleh si ganteng Deng Lun yang juga sukses membawakan peran sebagai Xu Feng, alias Poenix dalam film Ashes of Love. Pria ini mengalami trauma masa kecil yang membuat psikologinya terganggu.
Ling Qi dan Bo Hai sama-sama ikut dalam sebuah uji coba perusahaan gelang tekhnologi tinggi, untuk membantu gangguan tidur. Tetapi, dalam uji coba, bila 2 gelang memiliki persamaan frekwensi, bisa terjadi gangguan. Begitu juga yang terjadi pada gelang Ling Qi dan Bo Hai, yang mengakibatkan Ling Qi bisa mengunjungi mimpi Bohai, dan menjadikan mereka dekat.
  Kejadian-kejadian yang terjadi dalam mimpi itu ternyata ada hubungannya dengan kenyataan yang mereka hadapi, bahkan menjadi kunci jawaban. Seperti dalam mimpi, Ling Qi dan Bo Hai juga harus bekerja sama menghadapi berbagai masalah dalam perusahaan di kehidupan nyata.

Selain Dilraba Dilmuat dan Deng Lun, film ini juga dibintangi oleh artis cantik Wang Rui Zi yang berperan sebagai Lu Bao Ni, Bambi Zu sebagai Zhou Xin Yan, Liu Qiu Shi sebagai Ji Bin, Zhen Yi Long sebagai Mo Nan, Kevin Gao sebagai Luo Xian Nian, dan aktor lain yang juga cukup terkenal.


Kisah yang diwarnai dengan persahabatan, pengorbanan, dan tipu muslihat untuk membalas dendam, membuat film yang semula ringan menjadi berat dan sedih.
Pokoknya, film ini komplit, berhasil membuat penontonnya tertawa, menangis, dan gembira. Liat aja cuplikannya:   





Tuesday, January 21, 2020

Ashes of Love


        Ashes of Love, dengan judul asli 香蜜沉沉烬如霜 (Xiang Mi Chen Chen Jin Ru Shuang). Dikenal juga dengan Heavy Sweetness, Ash-like Frost , 香蜜沉沉燼如霜 , The Honey Sank Like Frost.
Awalnya, saat membaca judul drama xianxia yang juga di adaptasi dari novel ini terkesan dalam dan sedih. Rencananya saya mau skip adegan-adegan yang nggak penting dan kurang menarik. Tetapi, setelah menonton beberapa episode awal, ternyata cukup lucu dan seru. 
Film ini berjumlah 63 episode, tetapi di Viki hanya 60, dengan sutradara Chu Yui Bun. Tayang pada 2 Agustus 2018 sampai 4 September 2018, film ini memiliki genre Friendship, Historical, Comedy, Romance, Wuxia, Drama, Fantasy, Melodrama, dan Supernatural
Film ini dibuka dengan adegan megah saat dewa bunga melahirkan anak perempuan di Shui Jing, nama kerajaan bunga yang seluruh penghuninya perempuan. Sebelum meninggal, ia memberikan sebuah pil anti rasa pada anaknya, supaya saat dewasa tidak mengalami kepedihan karena cinta seperti yang dialami ibunya. Dia juga memerintahkan agar kelahiran Jin Mi, nama putrinya yang diperankan oleh Yang Zi, dirahasiakan dan tidak boleh keluar dari Shui Jing yang seluruh penghuninya perempuan selama 10.000 tahun.
Setelah 4000 tahun, Xi Fung (Deng Lung), alias phoenix, putra kedua kerajaan langit yang juga seorang Dewa Perang terluka, lalu jatuh ke Shui Jing. Dia ditolong oleh Jin Mi yang sudah menjadi gadis muda polos yang nakal. Jin Mi yang malas belajar, melihat kesempatan untuk kabur dari Shui Jing dan bekerja pada Xi Fung di istana langit.
Sejak menjadi asisten Xi Fung, Jin Mi bertransformasi dari gadis muda yang biasa-biasa, menjadi gadis cantik yang anggun, sehingga banyak pria jatuh cinta padanya. Rahasia Jin Mi yang semula tidak mengetahui perbedaan antara laki-laki dan perempuan ini pun terungkap. Begitu juga Xi Fung yang perlahan-lahan menyadari perasaannya pada Jin Mi. Film ini semakin menarik karena dibumbui kasih dan perselisihan antara saudara, kisah tersembunyi dalam keluarga, persahabatan sejati, serta politik dan penghianatan.
Buat saya, film ini seolah memberi pesan bahwa cinta adalah senjata yang paling berbahaya sekaligus paling indah. Satu hal yang pantas diperjuangkan, tapi juga bisa mengubah seseorang menjadi monster tanpa disadari.
Cinta bisa memberi rasa cemburu hingga mampu menyakiti, posesif hingga mampu melakukan apa saja supaya bisa memiliki, bahkan demi orang yang dicintai rela mengorbankan diri sendiri. Cinta bisa memberi kekuatan, tapi juga bisa membunuh.
Satu hal yang paling membekas adalah tata cara pernikahan di kerajaan Demon. Kalau saja ada alat yang bisa mendeteksi cinta sejati hanya dari setetes darah, mungkin masa kini bakal banyak pernikahan yang gagal. Hehe ...
    



Sunday, January 19, 2020

The Eternal Love 1 & 2


The Eternal Love, yang punya judul asli : 双世 alias Shuang Shi Chong Fei juga diadaptasi dari novel dengan judul Hilarious Pampered Consort: Lord I Will Wait for Your Divorce yang ditulis oleh Fan Que. Drama 24 episode dengan durasi 36 menit ini tayang  tanggal 10 Juli 2017-15 Agustus 2017. Dengan sutradara Yuen Tak, film ini memperoleh score 83 dari 10 di MyDramalist.


Sepertinya, Judul Eternal Love memang jadi favorit di tahun 2017. Berbeda dengan Eternal Love: Three Lives, Three World, The Pillow Book, yang punya tema supernatural, The Eternal Love mengangkat tema time travel.
Kisah cinta antara Mo Lian Cheng (Xing Zhao Lin), pangeran ke delapan kerajaan Dong Yue yang dipaksa menikah dengan Qu Tan Er (Liang Jie), putri kedua petinggi Qu. Tan Er yang sebenarnya telah jatuh cinta pada Mo Yi Huai (Richards Wang), kakak Mo Lian Cheng mencoba bunuh diri karena tidak mau menikah dengan Mo Lian Cheng. Saat itulah Qu Xiao Tan dari zaman modern masuk ke tubuhnya oleh kekuatan sihir.

Jiwa Xiao Tan dan Tan Er yang berbeda kepribadian tinggal dalam satu tubuh, sehingga Mo Lian Cheng curiga pada kepribadian Xiao Tan yang berubah-ubah. Mo Lian Cheng dan Xiao Tan akhirnya saling jatuh cinta, sementara Mo Yi Huai dan Tan Er masih saling menyayangi. Bagaimana satu tubuh bisa punya dua jiwa dengan kepribadian berbeda dan jatuh cinta ke dua orang yang berbeda dan bertolak belakang?
Film ini semakin rumit karena dibumbui politik perebutan kekuasaan antar saudara, dan ada juga kisah perseteruan antara leluhur mereka, klan Mo dan Qu.
Seperti apa filmnya, silakan tonton trailernya.
  

The Eternal Love 2 


Masih diadaptasi dari sekuel novel yang sama, The Eternal Love season 2 tayang pada 22 Oktober 2018 sampai 3 Desember 2018. Drama 30 episode dengan durasi 36 menit ini di sutradarai oleh Wu Qiang, dan memperoleh score sedikit lebih tinggi dari film sebelumnya, 84 dari 10.
Dengan para pemain pendukung yang sama, kisah yang sama, peran yang sama, namun plot yang berbeda, film ini menjadi cukup unik. Mo Lian Cheng yang mengejar Xiao Tan sampai ke dunia modern, terseret kembali ke abad 15 kerajaan Dong yue. Lagi-lagi, Mo Lian Cheng harus merebut hati Xiao Tan, gadis polos dari masa depan yang terperangkp dalam tubuh Tan Er. Bedanya, kali ini Tan Er betul-betul sudah meninggal, dan Mo Lian Cheng masa depan harus berhadapan dengn rival barunya, Mo Lian Cheng masa lalu, pangeran kedelapan kerajaan Dong Yue.




Kali ini, bagaimana Xiao Tan harus memilih antara dua Mo Lian Cheng, pria yang sebenarnya sama, tapi berasal dari dua masa, yang membuatnya jatuh cinta lagi dan lagi? Apa akhir cerita jadi berbeda karena kehadiran Mo Lian Cheng yang datang dari masa depan?
Masih diwarnai dengan perebutan takhta antara bersaudara, dan misteri siapa orang-orang yang mau membunuh Xiao Tan?

  












Saturday, January 11, 2020

PRODIGY HEALER

Film yang judul aslinya  青囊 alias Qing Nang Zhuan adalah film pertama Li Hong Yi dan Zhao Lu Si. Tayang di Youku sejak tanggal 30 Mei 2019 sampai 20 Juni 2019, dengan sutradara Hu Chu Zi. Film ini meraih poin 7,4 di MyDramalist, tapi saya suka. Film ini berjumlah 36 episode dengan durasi 45 menit. 
Pemandangan hutan yang hijau dan indah di lembah menuju suku Shen Mu, kontras dengan pemandangan kota kecil yang sedikit gersang. Grafiknya terlihat lumayan, gabungan kisah fantasy-romance-modern yang cukup menghibur.
Kemistri pemain utamanya juga tidak mengecewakan. Selain ganteng, Hong Yi yang kini semakin terlihat dewasa memang jago kalau disuruh akting jadi cowok ganteng yang punya kharisma, meski kesehariannya dia gokil banget!  Sementara Zhao Lu Si yang imut, meski di film ini nggak centil, tapi karakternya yang kuat tetep terlihat cemerlang.

Film ini bercerita tentang praktik pengobatan yang menggabungkan ilmu  dari timur, barat, dan spiritual. Dibumbui cinta, penghianatan, politik, sihir, martial art, dan sekali lagi: pengorbanan. Mungkin ini adalah salah satu ciri khas film Negeri Tirai Bambu, selain ilmu bela dirinya yang kereeen banget itu. 
Keyakinan bahwa pengorbanan akan memberi akhir yang bahagia, meski untuk di kehidupan selanjutnya.  
Ye Yun Shang (Zhao Lu Si), seorang dokter muda dari sebuah kota kecil, terperosok ke lembah ajaib, menerobos suku Shen Mu dan diselamatkan oleh Mu Xing Chen (Li Hong Yi). Xing Chen adalah putra ketua suku Shen Mu yang tinggal di lembah dan telah belajar ilmu pengobatan kuno selama bertahun-tahun.

Xing Chen yang semula hanya menolong Yun Shang, akhirnya ikut ke kota untuk belajar pengobatan modern sekaligus melarikan diri dari masalah keluarga dan sukunya. Dia mulai bekerja di klinik Yun Shang, lalu bersama-sama menyembuhkan berbagai penyakit hingga akhirnya menemukan sejenis penyakit langka yang mewabah. Akhirnya, hubungan suku Shen Mu dan beberapa penduduk kota menjadi tegang.  

        Dari situ, plot semakin rumit, penuh dengan intrik, twist, dan politik. Hubungan Yun Shang dan Xing Chen yang sudah berkembang menjadi cinta juga kena dampaknya. Seperti apa jalan ceritanya, silakan tonton sendiri, ya.

LOVE IS BETTER THAN IMMORTALITY


Film ini punya judul asli  天雷一部之春花秋月, atau Tian Lei Yi Bu Zhi Chun Hua Qiu Yue, Spring Flower, Autumn Moon, Thunder Spring Festival, tayang di Youku sejak tanggal 5 Juli 2019 sampai 16 Agustus 2019. Film yang termasuk baru, dengan nilai 8.2 di MyDramalist. Film ini disutradarai oleh Huang Chun dengan pemeran utama Zhao Lu si, Li Hong Yi, dan June Wu dengan genre Adventure, Historical, Comedy, Romance, Wuxia, dan Fantasy.
Film yang didukung sama pemain-pemain muda yang hebat, ganteng, dan cantik ini langsung bikin saya jatuh hati. Li Hong Yi, cowok yang mukanya jauh lebih cantik dari saya, berperan sebagai Shangguan Qiu Yue yang canggih. Bukan cuma pemimpin aliran hitam yang pintar dan ahli bela diri, dia juga dikenal licik karena banyak akal. ia menjadikan Cun Hua sebagai pion, tapi juga selalu menyelamatkannya.
Berbeda dengan Qiu Yue, Xiao Bai yang diperankan oleh June Wu punya sikap yang sedikit kaku dan sangat tertib. Dengan tampang yang nggak kalah ganteng, pemimpin tertinggi aliran putih ini juga pintar dan jago bela diri. Bedanya, Xiao Bai memenangkan hati orang banyak dengan taat pada hukum dan tanggung jawab.


Kedua pemimpin ganteng yang bertolak belakang ini jatuh cinta pada perempuan yang sama, Chun Hua. Sebenarnya, Chun Hua adalah gadis modern biasa yang terdampar di masa lalu, istilahnya time traveler, dan punya misi menemukan cinta sejati.
Diperankan oleh Zhao Lu si, Chunhua yang manja dan sedikit genit ini jadi makin menggemaskan.
Meski drama ini panjangnya 40 episode, tapi durasi per-episode Cuma 35 menit.







Monday, January 6, 2020

Legend of Fu Yao


Film yang dikenal juga dengan judul , alias Fu Yao , Empress Fu Yao , Legend of Fu Yao , 摇皇后 , Fu Yao Huang Hou ini ditayangkan di China sejak bulan Juni 2018 hingga Agustus 2018. 
Film yang bercerita tentang cinta, persahabatan, dan pengorbanan yang dilengkapi dengan intrik, kekuasaan, politik, keajaiban, dan keindahan.  
Buat para penggemar film Eternal Love yang kangen sama Yang Mi, Vengo Gao, dan Leon Lai, pasti senang liat mereka main bareng lagi.  
Yang Mi berperan sebagai Fu Yao, tokoh utama film ini. Karakternya yang lincah, berani dan cerdas memang sedikit berbeda dengan Bai Qian yang nakal tapi lembut. 
Dibantu sama Ethan Ruan yang sudah membintangi berbagai film dari berbagai genre, film ini semakin hidup. 
Banyak adegan-adegan keren yang dimainkan Yang Mi dan Ethan Ruan, yang di film ini berperan sebagai Zhang Sun Wu Ji yang jago bela diri, pintar, bijaksana, dan selalu ngegodain Fu Yao.




Film ini sebenarnya menceritakan kisah cinta Fu Yao dan Wuji, serta usaha mereka menyatukan lima negara, Taiyuan, Tianquan, Tiansha, Xuanji dan Qiongcang. Fu Yao adalah anak yatim piatu yang diadopsi seorang bapak yang berasal dari golongan hamba untuk sekte Xuan Yuan di kerajaan Taiyuan. Gadis ini memiliki kalung lima warna yang melambangkan lima negara, tetapi kekuatannya masih disegel. Untuk membuka segel itu, dia harus berkelana ke lima negara.
Dalam perjalanannya, dia bertemu dengan Putra Mahkota Tianquan, Zhang Sun Wu Ji, dan saling jatuh cinta. Mereka juga memiliki teman-teman dekat yang semuanya berhubungan dengan penghianatan-penghianatan di lima negara tersebut.
Film ini di sutradarai oleh Vincent Yang dengan genre fantasy, romance, petualangan, histori, dan action dengan jumlah point 8.5. Film yang berjumlah 66 episode ini penuh dengan adegan-adegan indah, megah dan membekas. Sayangnya, di beberapa episode terakhir, cerita terkesan buru-buru.
Untungnya, akting Yang Mi yang total di film ini bisa membuat penggemar pahlawan cewek seperti saya ikut terhanyut. Untuk mengerti adegan terakhir, terpaksa saya menonton kembali beberapa adegan, baru bisa mengerti.
Intinya, film ini mengajarkan bahwa: "Hidup di dunia ini sementara, bagai awan yang hanya sekilas." 
"Dari anatara 33 level cobaan dari langit (menurut kepercayaan Budha), perpisahan adalah yang tertinggi. Di antara 404 penyakit, sakit cinta adalah yang paling menyakitkan."      
Sudah mulai penasaran seperti apa filmnya, silakan tonton trailernya di bawah